Hai sahabat
Xposed Minang dimanapun berada, sudah pernah dengar belum ini destinasi wisata
Panorama Ampangan?
Hanya terletak
7 km dari pusat Kota Payakumbuh Sumatera Barat, destinasi wisata Panorama Ampangan dapat
ditempuh dengan waktu 12-13 menit dengan motor maupun mobil, Pesona panorama
Ampangan memang tidak ada habisnya, meskipun
perubahan zaman telah memaksa destinasi wisata sejenis harus kehilangan
pengunjung bahkan beresiko ditutup, namun disini kita akan mengupas apa saja
sih rahasia yang terdapat di panorama ampangan agar sahabat Xposed ga penasaran
lagi.
keindahan Panorama Ampangan memang istimewa dengan
view Kota Payakumbuh & Kabupaten Limapuluh Kota dari kejauhan. Suasana yang
asri disertai pemandangan perbukitan yang menakjubkan menjadikan tempat ini
sebagai tempat yang cocok untuk refresing atau sekedar mengisi waktu luang
bersama keluarga.
Suasana yang sejuk disertai angin semilir semakin menambah rasa nyaman saat berada di sini. Selain mendapatkan pemandangan yang luar biasa keren, tempat ini juga cocok sekali untuk hunting foto bagi sahabat xposed sekalian terutama pencinta fotografi. Karena pada sisi sebelah kiri menghadap ke kota payakumbuh sahabat xposed akan berdiri berdampingan dengan hutan pinus nan hijau. dan disebelah belakang sahabat berdiri juga terdapat pemandangan yang tak kalah menakjubkan, hamparan gunung Sago dengan gagah seakan menjaga naungan indah alam minang kabau.
dan yang terbaru saat ini Panorama Ampangan telah dilengkapi fasilitas outbond loh sahabat, tentu saja akan menambah nilai tambah untuk destinasi yang cantik ini terutama para wisatawan dari luar daerah.
untuk sahabat perlu ketahui biaya masuk yang sangat murah yakni Rp. 10.000 per orang, sahabat dapat menikmati panorama yang indah dan dapat melakukan berbagai aktivitas disini. di sisi lain, suasana alam disini membuat Panorama Ampangan menjadi semakin tenteram. Untuk sahabat xposed yang suka traveler dan tertarik dengan alam serta dunia fotografi, destinasi wisata di tempat yang satu ini, patut untuk sahabat kunjungi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar